BUMI

Jumat, 18 Mei 2012


Bumi adalah planet ketiga dari delapan planet dalam Tata Surya. Diperkirakan usianya mencapai 4,6 miliar tahun. Jarak antara Bumi dengan matahari adalah 149.6 juta kilometer atau 1 AU (Inggris: astronomical unit). Bumi mempunyai lapisan udara (atmosfer) dan medan magnet yang disebut (magnetosfer) yang melindung permukaan Bumi dari angin surya, sinar ultraviolet dan radiasi dari luar angkasa. Lapisan udara ini menyelimuti Bumi hingga ketinggian sekitar 700 kilometer. Lapisan udara ini dibagi menjadi Troposfer, Stratosfer, Mesosfer, Termosfer dan Eksosfer.
Lapisan ozon, setinggi 50 kilometer, berada di lapisan stratosfer dan mesosfer dan melindungi Bumi dari sinar ultraungu. Perbedaan suhu permukaan Bumi adalah antara -70 °C hingga 55 °C bergantung pada iklim setempat. Sehari dibagi menjadi 24 jam dan setahun di Bumi sama dengan 365,2425 hari. Bumi mempunyai massa seberat 59.760 miliar ton, dengan luas permukaan 510 juta kilometer persegi. Berat jenis Bumi (sekitar 5.500 kilogram per meter kubik) digunakan sebagai unit perbandingan berat jenis planet yang lain, dengan berat jenis Bumi dipatok sebagai 1.

Bumi kita berdiameter 12.756 km di equator dan 12.712 km pada arah Kutub, oleh sebab itu Bumi tidak bulat melainkan lonjong. Luas permukaan bumi 510 juta km2 dimana 75% terdiri dari lautan. Beratnya diperkirakan 5,976x 1021 . Lingkaran khatulistiwa 40.000km.
Dengan demikian ketika berotasi kecepatanya 1.673km/jam (464,82 meter/detik) pada khatulistiwa, karena berotasi sekali dalam 24 jam.
Sedangkan ketika berevolusi kecepatannya 30.2567km/detik.

Bumi adalah planet yang menempati urutan ketiga dalam Tata Surya, setelah planet Mercurius dan Venus, dan planet Bumi merupakan satu-satunya planet pada Tata Surya ini yang dihuni mahluk hidup terutama manusia, Atmosfer Bumi terdiri dari beberapa unsur zat, (perhatikan gambar berikut yang secara tersusu unsur zat yang ada pada lapiasan bumi, sebagai berikut:
Zat lemas 78%, Oksigen 21%; Orgon 0,9%, dan unsur lainya seperti karbon dioksida, dan ozon yang jumlahnya sangat sedikit.
Bumi terbungkus oleh lapisan atmosfer,dan permukaan Bumi tertutup oleh 71% lapisan air dan 29% terdiri dari daratan.
Bumi diperkirakan tersusun atas inti dalam Bumi yang terdiri dari besi nikel beku setebal 1.370 kilometer dengan suhu 4.500 °C, diselimuti pula oleh inti luar yang bersifat cair setebal 2.100 kilometer, lalu diselimuti pula oleh mantel silika setebal 2.800 kilometer membentuk 83% isi Bumi dan akhirnya sekali diselimuti oleh kerak Bumi setebal kurang lebih 85 kilometer.
Kerak Bumi lebih tipis di dasar laut yaitu sekitar 5 kilometer. Kerak Bumi terbagi kepada beberapa bagian dan bergerak melalui pergerakan tektonik lempeng (teori Continental Drift) yang menghasilkan gempa Bumi.

Seperti apakah susunan bagian dalam Bumi
Komposisi bagian dalam bumi adalah sebagai berikut;
  1. Barysfeer, pada lapisan ini tebalnya±3.470km dan terdiri dari unsure nikel dan ferum
  2. Lapisan perantara, pada lapisan ini bagian dalam bumi memiliki ketebalan±1.700km yang terdiri dari batuan meteorit, pada lapisan initerdiri dari lapisan periodit kedalamanya ±1.540km dmb, lapisan ferrosporadis kedalamanya 700km,dan lapisan lithosporadis ketebalanya 700km
  3. Lapisan lithosfer, ini merupakan lapisan terluar dari Bumi.
    Lapisan lithosfer ketebalannya± 60km, sering juga disebut dengan lapisan batu-batuan, terbagi lagi  lapisan terluar dinamakan lapisan Sial, karena  teridiridari SiO2 dan Al2O3 dan bagian dalamnya   lapisan Sima terdiri dari SiO2 dan MgO, Al2O3
Bumi adalah bagian dari Tata Surya yang terdiri dari beberapa bagian :
  1. Kerak Bumi (Crust)
    Kerak Bumi Unsur-unsur kimia utama pembentuk kerak Bumi adalah: Oksigen (O) (46,6%), Silikon (Si) (27,7%), Aluminium (Al) (8,1%), Besi (Fe) (5,0%), Kalsium (Ca) (3,6%), Natrium (Na) (2,8%), Kalium (K) (2,6%), Magnesium (Mg) (2,1%).
    Kerak Bumi merupakan bagian terluar dari Bumi yang terdiri dari :
    Kerak benua yang mempunyai ketebalan sekitar 20-70 km. Tersusun atas batuan granit yang memiliki kepadatan rendah (Lapisan Granitis). Kerak samudra yang mempunyai ketebalan sekitar 5-10 km. Tersusun atas batuan basalt yang memiliki kepadatan tinggi (Lapisan Basaltis).
  2. Selimut (Mantel)
    Lapisan mantel merupakan lapisan tebal yang terletak di antara kerak dan inti bumi. Sebelum mantel bumi, terdapat lapisan yang disebut diskontinuitas mohorovicic (Lapisan Mohorovisik). 80% dari volume bumi merupakan mantel. Tersusun atas mineral besi dan magnesium silikat. Mantel bumi ada yang bersifat cair dan padat
  3. Inti (Core)
    Inti Bumi adalah lapisan bumi terdalam dengan batuan yang paling padat dibandingkan dengan lapisan lainnya.
    Terbagi dua :
    - Inti Luar yang bersifat cair dengan
           ketebalan 2.891-5.150 km

    - Inti Dalam yang bersifat padat

Titik tertinggi di permukaan Bumi adalah gunung Everest setinggi 8.848 meter dan titik terdalam adalah palung Mariana di samudra Pasifik dengan kedalaman 10.924 meter. Danau terdalam adalah Danau Baikal dengan kedalaman 1.637 meter, sedangkan danau terbesar adalah Laut Kaspia dengan luas 394.299 km2.
Sumber : Diolah dari berbagai sumber
READ MORE - BUMI

 
 
 

Baca Juga

Peristiwa Yang Pernah Terjadi hari Ini

Peristiwa

1740 - Hari kedua pembantaian orang Tionghoa oleh VOC di Batavia.

1780 - Sebuah topan dahsyat menewaskan 20.000-30.000 jiwa di kawasan Karibia.

1964 - Olimpiade musim panas 1964 dibuka di Tokyo, Jepang.

1970 - Fiji meraih kemerdekaannya.

1938 - Jerman mencaplok wilayah Sudetenland dari Cekoslowakia.

1973 - Wakil Presiden Amerika Serikat Spiro Agnew mengundurkan diri

1979 - Permainan Pac-Man dirilis di Jepang oleh Namco.

1986 - Sebuah gempa bumi mengguncang San Salvador, El Salvador. Sekitar 1.500 orang tewas

1987 - Pemerintahan militer pimpinan Sitiveni Rabuka menyatakan Fiji sebagai republik.

2005 - Angela Merkel diumumkan sebagai Kanselir Jerman terpilih

2007 - Orang pertama Malaysia di luar angkasa, Sheikh Muszaphar Shukor meluncur ke angkasa menaiki pesawat Rusia Soyuz TMA-11.

Kelahiran

1813 - Giuseppe Verdi, komposer Italia (w. 1901)

1861 - Fridtjof Nansen, penjelajah Norwegia, penerima penghargaan Nobel (w. 1930)

1870 - Ivan Alekseyevich Bunin, penulis Rusia, penerima penghargaan Nobel (w. 1953)

1900 - Helen Hayes, aktris Amerika Serikat (w. 1993)

1903 - Vernon Duke, komposer dan penulis lagu Amerika Serikat (w. 1969)

1913 - Claude Simon, penulis Perancis, penerima penghargaan Nobel (w. 2005)

1924 - James Clavell, penulis Australia (w. 1994)

1924 - Umar Wirahadikusumah, Wakil Presiden Republik Indonesia keempat

1930 - Harold Pinter, pemain drama Inggris, penerima penghargaan Nobel(w. 2008)

1930 - Yves Chauvin, kimiawan Perancis, penerima Penghargaan Nobel dalam Kimia

1936 - Gerhard Ertl, kimiawan Jerman, penerima penghargaan Nobel

1941 - Peter Coyote, aktor Amerika Serikat

1946 - Naoto Kan, politisi Jepang

1954 - David Lee Roth, penyanyi Amerika Serikat (Van Halen)

1957 - Rumiko Takahashi, mangaka Jepang

1963 - Anita Mui, penyanyi Hong Kong (w. 2003)

1965 - Chris Penn, aktor Amerika Serikat (w. 2006)

1973 - Semmy Schilt, kickboxer Belanda

1974 - Julio Ricardo Cruz, pemain sepak bola Argentina

1974 - Dale Earnhardt, Jr., pembalap NASCAR

1975 - Ramón Morales, pemain sepak bola Meksiko

1978 - Jodi Lyn O'Keefe, aktris Amerika Serikat

1979 - Ahn Chil Hyun (Kangta), penyanyi Korea Selatan H.O.T.

Meninggal

19 - Germanicus, jenderal Roma (l. 15 SM)

1659 - Abel Tasman, penjelajah Belanda (l. 1603)

1963 - Édith Piaf, penyanyi Perancis (l. 1915)

1985 - Yul Brynner, aktor kelahiran Rusia (l. 1920)

1985 - Orson Welles, sutradara dan aktor Amerika Serikat (l. 1915)

2000 - Sirimavo Bandaranaike, Perdana Menteri Sri Lanka (l. 1916)

2004 - Christopher Reeve, aktor Amerika Serikat (l. 1952)

2005 - Milton Obote, Presiden Uganda (l. 1925)

2009 - Stephen Gately, penyanyi Irlandia (Boyzone) (l. 1976)

Hari besar dan peringatan

Hari anti hukuman mati sedunia.

Gabung Donk Dengan Kami

Komentar Sahabat